DPR Minta PPKM Darurat Tak Cuma di Atas Kertas



INDOSATU.COM - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Puan Maharani berharap Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat tidak berhenti sebatas kebijakan di atas kertas. Semua aturan yang dituangkan dalam PPKM Darurat harus dijalankan secara sempurna dan ditegakkan.


"Semua pihak terkait harus membantu agar PPKM Darurat dilaksanakan dengan sempurna, tegakkan aturan, tidak berhenti sebagai kebijakan di atas kertas," ujar Puan kepada wartawan, Kamis (1/7).


Ia mengapresiasi langkah pemerintah menerapkan PPKM Darurat. Menurutnya, PPKM Darurat merupakan kebijakan yang menjawab masukan-masukan berbagai pihak selama ini.


Puan berharap PPKM Darurat bisa berjalan efektif dalam upaya menekan laju penularan Covid-19 di Indonesia, khususnya Pulau Jawa dan Bali.


"Kita semua ingin bangsa ini segera pulih dari pandemi," ucap Puan.


Ketua DPP PDIP itu pun meminta masyarakat tidak panik dalam menyikapi penerapan PPKM Darurat. Dia yakin kondisi dan penanganan pandemi Covid-19 akan semakin baik jika pemerintah konsisten dan tegas, serta masyarakat berpartisipasi menyukseskan PPKM Darurat.


"Keberhasilannya sangat ditentukan oleh partisipasi masyarakat dalam menyukseskan PPKM Darurat. Marilah kita bulatkan tekad untuk mengakhiri situasi darurat ini. Kita pasti bisa," ujar Puan.


Lebih lanjut, Puan menekankan agar PPKM Darurat diimplementasikan dengan baik dan disiplin. Menurutnya, PPKM Darurat harus dibarengi dengan pelaksanaan program vaksinasi yang intens.


Jika perlu, kata Puan, pemerintah menerapkan kebijakan jemput bola untuk memberikan vaksin kepada masyarakat.


"Saya harap juga masyarakat berdisiplin. Semua elemen bangsa harus bergotong-royong supaya pelaksanaan PPKM Darurat ini efektif," katanya.


Sebelumnya, Presiden Joko Widodo meminta masyarakat Indonesia untuk tetap tenang dan waspada saat pemerintah menerapkan PPKM Darurat se-Jawa dan Bali mulai 3 Juli 2021 lusa.


"Saya minta kepada seluruh rakyat Indonesia tetap tenang dan waspada mematuhi ketentuan yang ada," kata Jokowi dalam konferensi persnya, Kamis (1/6).


Jokowi juga meminta agar masyarakat tetap disiplin dan mematuhi protokol kesehatan secara ketat. Ia juga berharap. Masyarakat mendukung kerja Pemerintah dan aparat keamanan dalam menangani persoalan Covid-19 saat ini.


Source: cnnindonesia.com

Posting Komentar

0 Komentar

Selamat datang di Website www.indsatu.com, Terima kasih telah berkunjung.. tertanda, Pemred : Yendra