Selesai Operasi, Elmita Kembali Diantar Pulang




INDSATU.COM -  Rabu sore, 30 Juni 2021, MRPB Peduli/KolaborAksi Kemanusiaan Pasaman Barat - KKPB mengantar Elmita, warga pasar Simpang Empat penderita kista rahim, ke RS Yarsi Simpang Empat untuk pemeriksaan di Poli Kebidanan. Karena fisik Elmita sudah cukup kuat untuk menjalani operasi, dokter memutuskan Elmita menjalani operasi besoknya, sehingga ibu berusia 42 tahun ini langsung masuk kamar rawat inap untuk persiapan operasi. 


Alhamdulillah, operasi pengangkatan kista rahimnya berjalan lancar. Pada pkl. 10.00 wib hari Kamis 1 Juli 2021, Elmita selesai menjalani operasi, dan rahimnya tidak jadi diangkat, juga tanpa harus transfusi darah. 


Pada Sabtu malam ini, sekitar pkl. 21.00 wib, Elmita telah dibolehkan pulang. Tim MRPB Peduli/KKPB pun menjemput Elmita ke RS Yarsi dan mengantarnya pulang ke rumahnya di pasar Simpang Empat. Tak lupa kita berikan satu kantong akar bajakah untuk diminum rutin sebagai tindakan pencegahan agar kista rahim itu tidak tumbuh lagi.


Elmita tetap harus melakukan kontrol ke rumah sakit/dokter untuk beberapa minggu kedepan, in syaa Allah kita dari KolaborAksi Kemanusiaan Pasaman Barat akan terus mendampingi Elmita.

Semoga kesehatan Elmita segera pulih dan dapat beraktivitas kembali seperti semula. Aamiin...

Elmita dan keluarga mengucapkan terima kasih kepada KKPB, relawan, donatur dan seluruh pihak yang telah ikut membantu.


Kepada para dermawan yang ingin ikut berkontribusi dalam Gerakan Sosial Kemanusiaan ini, silahkan salurkan infaknya melalui rekening MRPB PEDULI di BRI, No. Rekening 0615-01-008410-53-1.(dekki)



Posting Komentar

0 Komentar

Selamat datang di Website www.indsatu.com, Terima kasih telah berkunjung.. tertanda, Pemred : Yendra