Menakar Peluang DPD RI Dapil Sumbar di Pemilu 2024

 

Gedung MPR/DPR/DPD RI. (Foto : Dok


INDSATU.COM - KOMISI PEMILIHAN UMUM (KPU) sudah mengumumkan Daftar Calon Sementara (DCS) bakal calon legislatif (Bacaleg) Pemilu 2024 mendatang untuk DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten/Kota, serta perseorangan DPD RI.

Untuk DCS Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) daerah pemilihan Provinsi Sumbar ada 17 orang bakal calon, yakni; 1). H Abdul Aziz, SP, MM; 2). Cerint Iralloza Tasya, SKed; 3). Desrio Putra; 4). Dirri Uzhzhulam (Elok); 5). Hj Emma Yohana; 6). Ir H Hendra Irwan Rahim, MM; 7). Irman Gusman; 8). H Jelita Donal, Lc; 9). Drs Jhoni Afrizal Dt Hitam; 10). H Leonardy Harmainy Dt Bandaro Basa, SIP, MH; 11). Mevrizal, SH, MH; 12). H Muslim M Yatim, Lc, MM; 13). Nurkhalis, SH; 14). Rifo Darma Saputra, SH, MM; 15). Yonder WF Alvarent; 16). Young Hendri Dt Paduko Reno, SH; dan 17). Hj Yuri Hadiah, SH.

Dari DCS tersebut, ada 3 orang inkumben (sedang menjabat) yang kembali mencalonkan diri, yakni; Emma Yohana, Muslim M Yatim dan Leonardy Harmainy. Sementara Alirman Sori tidak ikut lagi DPD RI, digadang-gadang memilih jalur DPR RI dari PPP untuk Dapil Sumbar 1, tapi di DCS namanya tidak muncul.

Sebagaimana diketahui, untuk tiap provinsi itu ada 4 orang Anggota DPD RI-nya. Jadi dari 17 orang bacaleg DPD RI, yang akan duduk itu hanya 4 orang.

Kemudian dari 17 bakal calon tadi, ada 4 orang perempuan, atau sebanyak 23,53% –keikutsertaan yang masih kurang dari 30%.

****

Mencermati peluang dari 17 bakal calon yang ada, dengan keikutsertaan 3 inkumben, memang sulit bagi yang lain untuk menandinginya.

Pertama dari pengalaman/modal elektoral yang beberapa kali ikut pemilu, sehingga sudah popular/melekat bagi pemilih. Kedua dari cara mereka merawat konstituen dengan intens, baik melalui reses-reses maupun program Empat Pilar. Dan ketiga, jaringan yang mereka punya semakin kokoh, dan sulit diurak.

Ibarat urat tunggang, harus dengan energi yang besar baru bisa membongkar/mengalahkannya. Tidak bisa hanya sekadar dengan linggis saja.

Dari pemilu ke pemilu, 3 inkumben tersebut terus mengalami tren peningkatan suara.

Emma Yohana, sudah 3 kali ikut pemilu untuk DPD RI –Pemilu 2024 ini merupakan yang ke 4 kali.

Dimulai Pemilu 2009 (203.070 suara), Pemilu 2014 (314.053 suara), dan Pemilu 2019 (531.234 suara). Bahkan pada Pemilu 2019 lalu itu, suara yang diperoleh Emma Yohana mengalahkan

 suara yang didapat pasangan Jokowi-Ma’ruf Amin di Sumbar saat Pilpres.

Kemudian Leonardy Harmainy yang baru ikut DPD RI pada Pemilu 2014 (146.466 suara), dan Pemilu 2019 (199.024 suara).

Tetapi, masuknya Leonardy ke DPD RI baru pada tahun 2017 melalui proses Pengganti Antar Waktu (PAW) Irman Gusman yang tersangkut kasus korupsi. Kebetulan Leonardy memperoleh suara terbanyak 5 setelah Nofi Candra.

Untuk Muslim M Yatim memang baru ikut DPD RI pada Pemilu 2019 lalu, tapi ia langsung menempati posisi suara terbanyak 2, dengan 279.739 suara.

****

Mencermati perolehan suara mereka yang duduk di DPD RI pada Pemilu 2019 lalu, minimal itu harus memperoleh suara sebanyak 200.000 baru bisa duduk.

Pertanyaan besarnya, bagaimana/darimana memperoleh suara sebanyak 200.000 tersebut?

Dengan daerah pemilihan satu provinsi penuh, tentu harus punya strategi yang jitu untuk mengkapitalisasi suara sebanyak itu. Tidak bisa hanya dengan baliho-baliho dan berkabar saja, terus selesai semuanya. Tidak.

Berikut 8 besar urutan perolehan suara DPD RI pada Pemilu 2019; 1). Emma Yohana dengan 531.234 suara; 2). Muslim M Yatim (279.739 suara); 3). Alirman Sori (205.859 suara); 4). Leonardy Harmainy (199.024 suara); 5). Desra Ediwan (174.960 suara); 6). Nurkhalis (161.714 suara); 7). Yuherman (98.381 suara), dan 8). Chairul Umaya (97.017 suara).

Menurut pandangan saya, dengan tidak mengurangi rasa hormat terhadap bakal calon yang lain, peluang 3 inkumben untuk meraih kembali kursi DPD RI di Pemilu 2024 sangat besar.

Jadi dengan kondisi demikian, hanya tersisa 1 kursi lagi untuk menggenapkan keterwakilan Provinsi Sumbar di DPD RI menjadi 4 orang.

Kursi yang tersisa 1 itulah yang akan diperebutkan oleh bakal calon yang lain, di antaranya; Jelita Donal (Ust Jel Fatullah), Hendra Irwan Rahim, Nurkhalis, Irman Gusman, Desrio Putra, dan lainnya.

Penulis:     ISA KURNIAWAN  : Pengamat Abal-abal / Koordinator Kapas (Komunitas Pemerhati Sumbar)

 

Isa Kurniawan, Pengamat Abal-abal / Koordinator Kapas (Komunitas Pemerhati Sumbar). (Foto : Dok)


Posting Komentar

0 Komentar

Selamat datang di Website www.indsatu.com, Terima kasih telah berkunjung.. tertanda, Pemred : Yendra