INDSATU - Pangdam I/BB Mayjen TNI Mochammad Hasan Pimpin sertijab Danrem 032/Wbr, dan tradisi korps pelepasan serta penerimaan Pejabat Utama Kodam I/BB di Aula Balai Prajurit Makodam I/BB, Medan, Rabu (8/5/2024).
Dalam sertijab ini, Brigjen TNI Wahyu Eko Purnomo, S.I.P resmi menjabat Komandan Korem (Danrem) 032/Wirabraja menggantikan Brigjen TNI Rayen Obersyl yang menjadi Wadan Pussenkav dan Brigjen TNI Wahyu Eko Purnomo, S.I.P sebelumnya menjabat Staf khusus Kasad.
Dalam amanatnya Pangdam mengatakan sebagai mana kita ketahui Mutasi Jabatan yang baru saja kita saksikan
bahwa semua perwira harus memahami Pola Mutasi Jabatan secara terencana dengan memperhatikan persyaratan sesuai peraturan dan kebutuhan organisasi, bertujuan untuk meningkatkan kualitas kinerja dan produktivitas satuan serta pengembangan karier.
Sertijab di lingkungan Kodam I/BB yang baru saja kita laksanakan adalah sebuah tradisi yang telah dan akan terus kita lalui.
Selain itu Pangdam menyampaikan ucapan terima kasih yang tulus dan penghargaan yang tinggi kepada Brigjen TNI Rayen Obersyl beserta istri atas pengabdiannya selama ini dalam mengemban tugas dan tanggungjawab jabatan sebagai Komandan Korem 032/ Wirabraja, Kodam I/BB.
Disamping itu, serah terima jabatan adalah tradisi yang telah dan akan terus kita lalui, pergantian Jabatan juga dimaksudkan untuk menjaga kesinambung-an struktur dan organisasi agar tugas Satuan kedepannya semakin berhasil dalam mendukung tugas pokok Kodam l/Bukit Barisan.
Sehubungan dengan hal tersebut, Selaku Pangdam l/Bukit Barisan dan pribadi saya mengucapkan terimakasih yang tulus dan penghargaan yang setingggi tinggi nya kepada Brigjen TNI Rayen Obersyl, Kolonel lnf Agustianus Sitepu, S.Sos.,M.Si., Kolonel lnf Rofiq Yusuf, S.Sos., M. Han., Kolonel Arh Candy Cristian Riantory, S.I.P., Kolonel lnf Suryo Suprapto dan Letkol lnf Agung Budhi Purnomo, S.E., beserta istri atas pengabdian selama ini yang telah ditunjukkan selama ini dalam pelaksanaan tugas dan tagung jawab dan tanggung jawab jabatan di Kodam l/BB dengan maksimal. Serta atas segala pemikiran, Dedikasi dan Karya nyata yang telah dicurahkan dan ditorehkan nama dalam mengharumkan Nama Kodam l/Bukit Barisan. Kami semua warga Kodam l/Bukit Barisan dan mendoakan semoga sukses selalu dalam mengemban tugas dan tanggungjawab pada jabatan selanjutnya.
Selanjutnya saya ucapkan selamat datang dan selamat bergabung di Kodam l/Bukit Barisan kepada :
Brigjen TNI Wahyu Eko Purnomo, S.I.P., Sebagai Danrem 032/Wirabraja di Padang Sumatera Barat. Kolonel lnf Tagor Rio Pasaribu Sebagai Danrem 022/Pantai Timur di Pematang Siantar.
Kolonel Arh Bambang Sukisworo, B.A.S., S.I.P., sebagai sebagai Asrendam l/Bukit Barisan.
Kolonel lnf Ato Sudiatna, S.I.P., sebagai Aslog Kasdam l/Bukit Barisan,
Kolonel lnf Sandy, S.I.P., Sebagai Kabaglat Rindam l/Bukit Barisan.
Kolonel Arm E. Dwi Karyono Agus Susanto, sebagai Pamen ahli. Bidang Jemen Sishannek Sahli Pangdam l/Bukit Barisan.
Kolonel lnf Elri Priyanto sebagai Kasilog Kasrem 033/WP di Tanjung Pinang.
Kolonel lnf SandiKamidianto, S.I.P., M.I.P., Sebagai Wadan Rindam l/BB.
Letkol lnf Achmad Hisrom Baihaki sebagai Kasilog Kasrem 032/WB di Pekan baru .
Letkol lnf Asep Muhammad Nurzawali sebagai Kabintal Jarahdam l/Bukit Barisan dan Letkol Arh M.Yakub, S.E., M. Si sebagai Kasetum sebagai Kasetum Dam l/BB.
" Masing-masing beserta lstri, Selama melaksanakan Tugas Jabatan di satuan Jajaran Kodam l/Bukit Barisan, disertai harapan dan Do'a semoga Saudara-Saudara dapat menjalankan dan meningkatkan keberhasilan yang telah diraih oleh pejabat sebelumnya. dengan berbekal pengalaman dan kemampuan yang dimiliki, Saya yakin dan percaya Saudara-saudara mampu menjalankan amanah ini dengan sebaik-baiknya sekali lagi ucapkan selamat Bertugas". pungkas Pangdam.
Turut hadir Kasdam I/BB, Irdam I/BB, Kapoksahli, para Danrem, Danrindam, para Asisten, para Pamen Ahli LO TNI AL, LO TNI AU, para Kabalak dan para Dansat BS serta para pengurus Persit KCK Daerah I/BB.(Penrem032).
0 Komentar